[Saat membaca, bayangkan ini ‘SEBUAH FILM DOKUMENTER’ tentang perjuangan seseorang mewujudkan impiannya…]
Begitu besar kasih ibunda. Merawat dengan cinta. Melumuri dengan do’a. mencita sukses dan mendamba bahagia kita. Kini salami, pahami, rasakan, detak-detak cinta pembawa bahagia. Dahsyatkan detik-detik momentumnya, untuk mengantar bahagianya, dengan landasan cinta, harapan, dan doa.
[Taken from : buku super dahsyat dan inspiratif karya Ust. Solikhin Abu Izzudin dan Dewi Astuti…”THE GREAT POWER OF MOTHER”, Inspirasi Dahsyat Dunia Akhirat]
THE GREAT POWER of MOTHER, sebuah buku terbitan PRO-U Media yang telah berhasil mengaduk-aduk emosi Nungma dan selalu membawa memori ini kembali pada masa 7 tahun silam, selengkapnya silahkan baca note Nungma yak………
TIME HEALS EVERY WOUND : “Karena Aku Sangat Mencintaimu, Ibu…”
Ketika sahabat-sahabat Nungma atau mungkin teman yang baru beberapa waktu kenal dengan Nung dan mereka bertanya :
1. Mengapa sih kamu selalu kelihatan semangat, Nung?
2. Mengapa kamu paling suka kata “INSPIRASI”?
3. Mengapa kamu suka sekali menulis catatan harianmu di buku DNA?
4. Mengapa sih kamu selalu berusaha memotivasi orang-orang di sekitarmu dan kamu tidak pernah terlihat sedih?
5. Mengapa kamu dulu sakit Nung?
6. Mengapa kamu dan Mbak Thicko kuliahnya selisih satu tahun?
7. Mengapa kamu sangat mencintai KYDEN?
8. Mengapa, mengapa, dan mengapa…
Dan semoga salah satu “skenario Allah SWT” yang berhasil Nungma perankan tersebut menjadi bagian dari catatan [NO]stalgia [R]o[MA]ntic dalam perjalanan hidup Nungma dan note di atas bisa sedikit menjawab pertanyaan2 itu.
Hm, berawal dari SMS seorang sahabat yang juga penulis buku “MASTER from MINDER”, Akh. Pariman Siregar dan juga SMS Akh. Farid dari Pro-U Media pluz tag note dari beberapa orang yang memberitahukan ada Lomba Kisah Pendek Menggugah Pro-U Media, kisah ini pun dimulai…(halah..)
Sebenarnya Nung dah tahu informasi ini sejak awal November, tapi memang Nung baru sempat membuat dan menuliskannya saat deadline tanggal 3 Desember. Hihi…THE POWER of DEADLINE lah…^^v
Dan biarkan jemari ini merangkai setiap aksara, membiarkannya BERMETAMORFOSIS hingga lahirlah ia menjadi untaian kata penuh makna. Semoga….
Jumat, 3 Desember 2010
Hari Jumat, hari paling istimewa dalam hidup seorang Keisya Avicenna. Karena banyak peristiwa penting dalam hidupnya yang terjadi pada hari Jumat. Hoho…Jumat yang selalu penuh kejutan, jumat yang selalu penuh semangat, penuh “INSPIRASI DAHSYAT, AKSI HEBAT, FULL MANFAAT!!!” hehe…Jumat full barokah!!!
Alhamdulillah, masih merasakan syahdunya kenikmatan munajat pada malam di sepertiga bagiannya. “Ya Rabbi…mudahkanlah urusan ini untukku, kemudian berkahilah untukku di dalamnya….Ya Rabbi, aku tahu Engkau sedang merancang SKENARIO TERBAIK untukku, maka satu saja pintaku, KUATKANLAH AKU, apapun scenario-Mu untukku” [salah satu bait doa yang Nungma panjatkan, dan butir bening kristal kerinduan itu pun membasahi kulit pipi…T_T…hikz…]
Setelah puas mengadu sama Allah SWT, Nung menyalakan laptop yang sudah menemaninya hampir 3 tahun ini…DORALEPITO. Berteman boneka kesayangannya, KAIZENEMON yang dari tadi merengek-rengek minta dipeluk…(xixixi, ada-ada aja), n segelas Milo panas pluz camilan, Nungma pun mulai menuliskan apa yang menjadi target tulisannya hari ini. Yupz, pengin berkontribusi dalam lomba kisah menggugah Pro-U!
Bismillahirrahmanirrahim…nulis dari jam 03.00-04.00 pending sholat Subuh dan aktivitas ba’da Subuh bersama adik-adik kost baca Al Ma’tsurat, dll. Nulis lagi dari jam 05.15-05.45. Alhamdulillah, selesai. Nung minta tolong adik kostnya (Dik Mira, anak D3 Public Relation FISIP 2009) untuk membaca, komentar, dan mengoreksi. Ada sedikit koreksian dari dia. Yups, thanks you, my editor.xixixi. Pagi yang konyol bersama Mira…^^. Sebelum berangkat Kajian Jumat Pagi (KJP) menyempatkan diri untuk ngeprint tulisan itu, nebeng printernya dik Viana dan sarapan dulu.
Kalau cinta ilmu, buktikan!!! Kalimat penuh ‘energi positif’ yang menemani Nungma melangkahkan kaki menuju masjid perjuangan, Nurul Huda Islamic Center UNS untuk selalu berusaha “menyalakan lentera ilmu di hati”. KJP pagi ini yang ngisi salah satu ‘ustadz inspiratifnya’ Nung, yupz… Ust. Abdul Hakim (Ust. Ratu Surya Atmajaya). Beliau menyampaikan tentang shiroh Nabi Muhammad SAW. Paling seru saat beliau menyampaikan tentang kisah Rasulullah SAW dengan ibunda Khadijah. Hehe…bonus kajian pra nikah nih! “Menikahlah pada usia yang terbaik!”, “Bagi aktivis dakwah, hal penting yang harus diperhatikan salah satunya : ASPEK PENATAAN DAKWAH, terutama pasca menikah”, “Pilih yang mempunyai VISI dan MISI yang sama”. Hehe…Jazakumullahu khairan katsir ya Ustadz…So Inspiring!! Bersamaan dengan itu, air mata langit mengguyur sang pagi. Menjadikan suasana semakin syahdu. Damai….gitu rasanya. Dan aku sangat mencintai hujan!
Setelah KJP usai, menikmati waktu Dhuha. Sholat Dhuha, tilawah, dan tak lupa membaca QS. Ar Rahman+terjemahannya dalam Bahasa Inggris dan Indonesia. Yupz, Al Qur’an warna biru. “Kado Cinta Pelat Pulpen FLP Solo Raya”, menjadi salah satu sahabat terbaik Nungma dalam kesehariannya. Nung jadi kangen dengan ibunya Ais yang satu kost dengan mbak Thicko di Jakarta yang selalu baca QS. Ar Rahman setelah selesai sholat Dhuha. Seorang ibu yang selalu memanggilku “Neng Nung” dan sekarang aku merindukan panggilan itu…Menikmati waktu Dhuha berteman rintik hujan di luar sana. So romantic moment!! Menyempatkan diri mengedit ketikan tadi. Ada beberapa koreksian…Jam 08.10 menuruni ke-27 anak tangga NH (hihi..sempet2nya ngetung..), ngambil sepatu (hm, basah kuyup deh!), kemudian ke kantor LAZIS UNS, menemui mbak Indah.
Urusan selesai, melanjutkan langkah kaki ini ke rentalan “Kinsha” di belakang kampus. Rencana mau ngedit ‘karya tadi’. Setelah nancepin flashdisk Kingston yang ada gantungannya Doraemon itu, Nungma siap beraksi. Tapi….deg….kok folder “KEISYA” mendadak ngilang…yang ada tinggal autorun n beberapa file di luar folder. folder-folder yang lain juga ngilang. Wah, ke-hidden nih! Ulah virus yang tidak berperikemanusiaan…hiks, sempat panik, gusar, bener2 gak nggenah perasaan Nung waktu itu. Hm, mencoba menarik nafas dalam-dalam….akhirnya coba cari-cari lagi dengan berbagai gaya (tapi gak pake acara ‘nuthuki’ si kokom, bisa diamuk yang punya rentalan ntar. Ahihihihi…). Tapi hasilnya tetap NIHIL. Yasudahlah….akhirnya daripada Nung ke rentalan itu cuma nebeng nyolokin flashdisk doang, akhirnya Nung ngeprint karya Nung yang berjudul : “SURAT UNTUKMU NAK : CAHAYA CINTA IBUNDA..”^^v
Nung beranjak meninggalkan Kinsha kemudian menuju warnet Java di Jalan Surya. Jam di HP menunjukkan pukul 08.45 WIB. Mencoba membuka flashdisk lagi. Hm, syok! Benar2 gak ada ni folder…buka FB dan kemudian nulis status..”Karyaku??? Oh NO! T_T”…setelah itu, aku mencoba mengalihkan pikiranku dengan membuka FB temen-temen n liat foto-foto temen yang wisuda tanggal 2 kemarin. Sambil terus berpikir positif.
Akhirnya, jam 09.00 aku memutuskan untuk mencoba kembali flashdisk yang ku kasih nama “OPTIMIS” itu..tapi bener2 gak ada!!! Ya Allah, Nung bener2 mau nangis. Masak mau ngetik lagi dari awal? Nung sih sempat berpikir kalau sampai jam 09.15 ni file bener2 ngilang, Nung bakalan ngetik lagi dari awal. Untungnya tadi pagi sempat diprint. Akhirnya, Nung sibuk lagi di FB dan mengganti status : “THE LITTLE TEACHER of IKHLAS…Karena IKHLAS adalah syarat cinta dan sayang kita mendapat restu dari-Nya…”
Ya Rabb, mungkin ini ‘kejutan’-Mu untuk Nung di hari Jumat! Nung benar-benar dah ikhlas Ya Rabb, jika Nung harus ngetik ulang naskah itu…Tekad Nung hanya satu, lewat tulisan itu Nung bisa berbagi kisah hidup Nung di masa lalu. Dan akhirnya, pada pukul 09.15 Nung kembali membuka si OPTIMIS. Dan apa yang terjadi????
Folder KEISYA itu ada!!! Ya dari sekian banyak folder, ada folder CPNS NUNGMA, NUNGMA_INSPIRASI, NUNGMA_INSPIRASI NOVEMBER 2010, NUNGMA_FOTO, dll…semuanya tidak ada…semuanya ngilang ntah nyasar kemana. Tapi kenapa yang muncul hanya folder “KEISYA”…Subhanallah, Alhamdulillah, Allahu Akbar….Ya Rabbi, Engkau kembali menunjukkan kebesaran-Mu…kejutan yang LUAR BIASA!!! (penuhtandatanya.com). tapi, tidak ada sesuatu yang tidak mungkin jika Allah SWT sudah berkehendak…sempat menetes air mata ini, tapi dengan cepat segera Nung hapus. Dengan penuh semangat, Nung buka folder KEISYA dan cari folder “LOMBA NULIS”. Segera Nung buka file “TIME HEALS EVERY WOUND”. Nung kemudian ‘tenggelam’ dalam kisah hidupnya yang tertuang dalam tulisan itu…setengah jam Alhamdulillah selesai. Segera Nung upload note di FB dan nge-tag beberapa sahabat. Karena syaratnya memang seperti itu.
Jam 10, perjuangan belum usai. Nung segera beranjak meninggalkan Java Net dan menuju rentalan Sun Com, masih di jalan Surya. Ngeprint di situ. Kemudian balik ke Zona Keisya Avicenna di kost Pink. Ambil amplop coklat di map, nulis alamat yang dituju, masukkan karya, siap diposkan deh. Jam 10.15…masih dengan kostum pagi itu, gamis kotak-kotak krem, jilbab coklat dan jaket SIM merah hati, yang ganti cuma tas. Nung ganti pake tas punggung ‘exsport’ yang selama ini senantiasa setia menemani ‘aksi mbolang’ nya. Hehe…pasang earphone dulu…^^v. nguping murrotal n nasyid yang penuh semangat!! Then melangkahkan kaki menuju kantor pos UNS. Tembang Insya Allah-nya Kang Maher Zain menjadi salah satu motivator langkah kaki ini.
Sampai di kantor pos….Subhanallah, bertemu dengan adik tingkat Biologi (Rendra dan Beta) yang mau mengeposkan jurnal “Biodiversitas” ke seluruh penjuru dunia. Hah, banyak banget!! 3 kardus pluz satu kresek besar!!! Hampir pingsan…hoho..gak jadi ding, malah ngrepotin orang ntar. Nung ngobrol2 ma adik tingkatnya itu…sambil nunggu, nung buka FB lewat HP. Subhanallah, respon dahsyat dari para ‘pembaca’, terutama mysupertwin…sampai nangis bombay tu anak…xixixi…terima kasih cinta, kau jadi bagian yang tak kan pernah terpisahkan dalam kisah hidupku!!! Nung sempat ‘menitikkan air mata’ di kantor pos itu. Huhu..terharu…untung petugasnya gak liat….^^. Akhirnya, Nung tanya ke petugas karena ternyata antrian di belakang Nung juga banyak. Hm, dengan pasang tampang memelas, Nung tanya apakah bisa disela satu aja???hoho…ternyata tidak bisa. Karena sudah diprogram untuk mengirim jurnal-jurnal itu. Hyaaaaaaaa………
Jam 10.30, Nung memutuskan untuk meninggalkan kantor pos dan berniat ke kantor pos Sekar Pace…menikmati perjalanan menuju gerbang belakang dengan berteman tembang2 yang memberi semangat! “INI LANGKAHKU!!!” dan “Sang Pemimpi”, pas banget momentumnya…. akhirnya naik angkun 03, hm…dah hampir jam 11…Nung berdoa moga sampai lokasi, belum tutup. Di angkot, ada kisah menarik juga, saat kaki Nung diinjek oleh seorang Ibu, saat Nung menyaksikan seorang Ibu yang lain sangat berhati-hati membantu anaknya untuk masuk angkot dan duduk. (maaf) anak kecil itu ‘autis’. Subhanallah, Nung bisa melihat gurat-gurat kesabaran dan ketegaran yang luar biasa dari wajah Ibu tadi…
Akhirnya, sampai juga di kantor pos, deg…liat jam dah pukul 11.05, Nung sempat baca tulisan yang ditempel di jendela kalau pelayanan dari jam 08.00-11.00. waduww, hati sempat kacau tatkala melihat computer sudah mati. Nung langsung tanya ke petugas…
”Pak, masih bisa ngeposkan?”,
Bapaknya njawab :”kalau kilat khusus gak bisa mbak, komputernya error”. Wadow..”tapi kalau biasa bisa mbak..”, kata Bapaknya lagi.
Nung balik tanya : “Kalau biasa nyampenya berapa hari Pak?”. Tu bapak liat alamat yang kutulis di amplop coklat itu, kemudian berkata :
”Tiga hari mbak”.
“O, yasudah pak. Biasa aja. Berapa Pak?”, tanyaku.
“5.000, mbak!”.
Hah, Alhamdulillah, Allahu Akbar!!! Leganya hatiku….dan amplop coklat itu siap terbang ke Jl.Jogokariyan No.35 Yogyakarta. Selamat berkompetisi, cinta….^^v.
Akhirnya, dengan perasaan bahagia yang tak terperikan, Nung kembali naik angkun 03 then turun jalan surya, beli makan siang. Tyuz mampir Salwa Net deket kost. Waktu itu jam 11.30. Ada kompetisi nulis dari Leutika yang deadline jam 12.00. hoho…Nung akhirnya ngedit ‘sebuah kisah’ yang tahun lalu pernah Nung upload di blog. Dan tepat jam 12.00 kurang 2 menit, karya itu bisa Nung email-kan!!! Hehe..bener2 hari yang dahsyat, penuh perjuangan!!!
Gempita rasa syukur membahana di dada yang takkan mampu digambarkan dengan bahasa sastra tertinggi negara manapun....hanya mereka yang sedang didekap CINTA-Nya saja yang dapat menerjemahkan menjadi rangkaian roman indah yang kan membuat penghuni langit dan bumi terpesona karenanya…
“Selalu berbaik sangkalah pada Yang Maha Esa, buat Dia selalu tersenyum bahagia karena kita, karena tidak seorang pun tahu dimana ujung dari HITAM-PUTIH PENANTIANNYA akan berlabuh”
SEMANGAT MENULIS UNTUK MENDOKUMENTASIKAN HIDUP!!!
SEMANGAT “MENANTI” SENSASI KEJUTAN BULAN DESEMBER….
Salam Super Dahsyat Full Semangat !!!, true story by : Keisya Avicenna
(Sebuah catatan [NO]stalgia [R]o[MA]ntic yang telah Allah SWT skenariokan dan Nungma coba perankan tertanggal 3 Desember 2010 pada hari Jumat full BAROKAH!!! Terima kasih, Ya Allah…skenario-Mu indah, sangat indah…)
BEHIND THE SCENE : “Goresan Tinta Emas Perjalanan”
04 Desember 2010
Diposting oleh
KEISYA AVICENNA
di
Sabtu, Desember 04, 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
hemm,..
Kreen nih tulisanya,..
Posting Komentar